Wow!! Dolphin Menjadi Objek Wisata Di Pantai Lovina Bali


Wow!! Dolphin Menjadi ObjekWisata Di Pantai Lovina Bali – Sangat banyak  pilihan alternative tempat wisata di pulau Bali . Bila kamu telah berkeliling denpasar dan belum merasakan kepuasan, kamu dapat menunjungi salah satu tempat wisata di Bali yang sangat menyita perhatian banyak wisatawan lokak maupun mancanegara di Pantai Lovina , Bali Utara.



Tempat dan letak hanya bersebrangan dengan dengan Pantai Kuta dan Sanur yang berada di Bali Selatan. Memang tidak seindah pantai – pantai lainnya, namun ada satu keistimewaan Pantai Lovina yang tidak dimiliki pantai lain. Keistimewaan Pantai Lovina adalah menjadinya tempat penyinggahan untuk para lumba – lumba imut yang sangat disukai anak - anak. agi adalah waktu si lumba – lumba imut ini bermain ditengah laut dengan asiknya, anda hanya perlu menyewa sebuah perahu untuk menyaksikannya.



Kekurangan yang mencolok pada Pantai Lovina terdapat pada pasirnya yang berwarna hitam. Namun kalau bicara soal kenyamanan, pantai ini adalah sang jawaranya. Tidak seperti Pantai Kuta yang selalu ramai dengan adanya wisatawan, Pantai Lovina cenderung sepi dan tenang sangat cocok untuk kamu yang sedang membutuhkan keheningan hati.



Letak objek wisata Pantai Lovina terdapat di Kalibukbuk dan juga dapat diakses dari Kota Singaraja yang memerlukan 9 km perjalanan . Jika anda ingin berkunjung kesini dari Denpasar, akan memakan waktu kurang lebih 3 jam. Dianjurkan memakai kendaraan roda empat, karena jalan utama Denpasar - Singaraja sangat "lempeng" atau lurus.

Bicara tentang Fasilitas, Pantai Lovina  tidak kalah dengan pantai indah lainnya, Ini didukung oleh letaknya yang strategis dan dekat dengan pusat perkotaan.  Penginapan di Pantai Lovina sekelas bungalow, hingga hotel berbintang sudah tersedia disini. Begitu pula dengan layanan tidak kalah hebat dengan adanya kafe, hotspot, toko kelontong, toko cendramata, transportasi, pelayanan informasi pariwisata, money changer, wartel , rumah makan dsb.



Karena daya tarik utama dari Pantai Lovina adalah lumba - lumba, So.. sebaiknya kamu jangan lewatkan kesempatan bertemu dengan hewan uanik nan cantik ini. Jarang – jarang loh bisa melihat hewan cantik ini di habitat aslinya. Lumba – lumba akan berada di 1 km dari pesisir pantai, jadi anda tidak harus berlayar terlalu jauh untuk melihat mereka. Jangan takut dengan harga penyewaan kapanya, karena di pantai lovina banyak nelayan yang akan menyewakan perahu – perahu mereka dengan harga relative murah. Biasanya sih pengunjung akan dikenakan sekitar Rp. 100.000,- per orang untuk sekali berlayar. Sedangkan jika anda pergi dengan banyak orang, anda bisa mendapatkan harga spesial.

Nah, mungkin itulah sedikit keistimewaan pantai Lovina yang dapat saya sampaikan. So.. tunggu apalagi, Ayo sama – sama kita singgah di Pantai Lovina.