11 Cara Mudah Memasak Daging Cepat Empuk


Bagaimana cara memasak daging menjadi cepat empuk ..? Untuk kamu yang suka dengan makanan yang bahan dasarnya daging, tentu paling enak memakan daging yang dimasak empuk dan mudah dicerna.



Namun, masalahnya kebanyakan jenis daging, baik kambing, sapi ataupun kerbau memiliki tekstur yang liat dan keras,

Akan tetapi kamu tidak usah bingung, ada suatu cara ampuh yang dapat membuat daging sekeras apapun menjadi empuk dan enak di cerna.

Berikut ini cara memasak daging agar menjadi empuk.

  1. Sebelum dimasak, daging sebaiknya dipotong-potong terlebih dahulu sesuai dengan kebutuhan dan keinginan kamu. Potongan yang lebih kecil membuat daging akan lebih cepat empuk.

  2. Setelah dipotong-potong kemudian cuci daging hingga bersih.

  3. Setelah dibersihkan, beri parutan 2-3 potong buah nanas ukuran sedang.

  4. Kemudian rebuslah daging yang telah diberi parutan buah nanas dengan menggunakan air santan. Jika tidak ada air santan, dapat juga menggunakan air biasa.

  5. Setelah direbus sekitar 30 menit, maka daging akan matang dan empuk.

  6. Setelah daging matang kemudian angkat daging dari air rebusan, dan daging pun siap diolah menjadi berbagai hidangan yang kamu inginkan.

  7. Saat mencuci daging, jangan terlalu lama merendam di dalam air, karena hal ini membuat daging berwarna pucat dan hambar, selain itu, terlalu lama merendam daging juga membuat daging menjadi keras.

  8. Saat memotong daging, jangan memotong mengikuti seratnya, tetapi potonglah berlawanan dengan arah ruas atau serat daging. Hal ini bertujuan untuk memudahkan dan menghambat bersatunya serat saat terkena air panas.

  9. Lumurkan parutan buah nanas secukupnya pada atas permukaan daging sebelum merebus daging yang akan kamu masak.

  10. Rebuslah daging mulai dari air dingin jangan memakai langsung dengan air panas. Sebab kalau langsung dengan air panas, pori-pori luar daging langsung tertutup. Jadi pori-pori daging yang paling dalam tidak bisa menembus keluar. Rebus sekitar 30 menit, maka daging akan matang dan empuk.

  11. Setelah daging matang kemudian angkat daging dari air rebusan, dan daging siap diolah menjadi berbagai hidangan yang kamu inginkan.